Perbedaan yang signifikan antara rumah dan komputer adalah pada kapasitasnya. Sebuah komputer memiliki 65.536 port! Bayangkan apabila rumah Anda memiliki pintu dan jendela sebanyak 65.536 buah. Manakala kita tidak mengelola pintu dan jendela tersebut dengan baik, maka siapapun atau apapun dapat keluar dan masuk dari pintu dan jendela rumah kita. Untuk itulah hampir semua piranti lunak peduli dengan masalah ini. Oleh karena itulah beberapa kalangan termasuk rekan-rekan Anda di IT departemen menyarankan beberapa pilihan piranti lunak dengan alasan keamanan. Artikel ini dibuat sekedar untuk memberikan gambaran yang mudah tentang arti keamanan di dunia maya dimana semua komputer di dunia telah terkoneksi satu sama lain. Sementara data dan aplikasi tentunya keluar masuk melalui port komputer Anda. Hal ini juga termasuk ancaman virus, worm dan trojan ke komputer kita. Dan isu tentang etika serta keamanan ber-Internet seketika muncul dan merebak hingga saat ini.
Beberapa forum dan milis banyak yang menanyakan tentang keamanan menggunakan komputer dan beberapa tanggapan berulang kali dilontarkan. Secara umum mereka menanyakan seperti ini: "Bagaimana caranya agar komputer kita tetap aman?". Dan ada satu komentar yang sangat mengagetkan namun ada benarnya: "Tidak usah terkoneksi dengan jaringan komputer lain, dan jangan terkoneksi dengan Internet!". Dan hal ini sama dengan menutup semua pintu dan jendela rumah kita, sehingga siapapun tidak ada yang keluar rumah dan siapapun tidak ada yang masuk ke dalam rumah kita. Namun kiranya Anda akan setuju bahwa hal ini bukanlah sebuah solusi yang jitu tentunya :).
1 comment:
Menurut saya, apabila kita tidak berani untuk keluar dari rumah kita sendiri, maka kita tidak akan pernah mendapatkan berbagai pengetahuan dan pengalaman. Begitu juga dengan penggunaan komputer pada saat terkoneksi dengan internet. Apabila kita merasa takut komputer akan terkena berbagai virus, maka kita juga tidak akan pernah mendapatkan hal-hal positif yang dapat kita peroleh di media online. Untuk mencegah berbagai kemungkinan terinfeksinya komputer oleh virus, lebih baik kita memperlengkapi komputer dengan software anti virus yang di update setiap hari.
Post a Comment